Masyaikh India Telah Memberikan Bayan di Ijtima Asia di Pakatto
Berikut nama-nama Para Masyaikh India yang telah hadir di Ijtima’ Asia Pakatto:
1. Maulana Ibrahim Dewla shab,
2. H Faruq Banglore,
3. Prof Abdurrahman Madras,
4. Prof Tsanaullah,
5. H Ishak Mansouri,
6. H Iqbal Patel,
7. H Abdurrahman Haryana,
8. 2 khodimnya H Faruq dan Prof Abdurrahman
Meskipun secara resmi Ijtima Asia ini belum dibuka, namun para Majma sudah pada berdatangan dari seantero negeri, bahkan perwakilan dari luar negeri pun sudah tiba di ruang foreign, diantaranya adalah :
Perihal : Update WNA dan WNI yang sudah tiba di Tempat Acara Ijtima Dunia Zona ASIA 2020 di Kab. Gowa.*
Pada hari Rabu tanggal 18 Maret 2020 Pukul 13.30 Wita, sesuai hasil koordinasi Sdr. Ustadz Syamsul (Resepsionis WNA/FOREIGN Ijtima Dunia Zona Asia 2020) di Tenda Foreign Ijtima Dunia Zona Asia 2020 Kompleks Pesantren Darul Ulum, Desa Niranuang, Kec. Bontomarannu, Kab. Gowa didapatkan data WNA yang tiba ditempat acara Ijtima Dunia Zona Asia 2020, Sbb :
*I. Total WNA sebanyak 411 Orang terdiri dari 9 Negara.*
1. Pakistan : 58 orang.
2. India : 35 orang.
3. Malaysia : 83 orang.
4. Warga Negara Thailand : 176 orang.
5. Brunei : 1 orang.
6. Timor Leste : 24 orang.
7. Arab saudi : 8 orang.
8. Bangladesh : 24 orang.
9. Philiphina : 2 orang.
*II. Total WNI sebanyak 8.283 Orang terdiri dari berbagai Wialayah.*
1. Nanggroe Aceh Darussalam : 12
2. Sumatera Utara : 35 orang.
3. Sumatera Barat : 130 orang.
4. Riau : 17 orang.
5. Jambi : 27 orang.
6. Bangka Belitung : 10 orang.
7. Bengkulu : 10 orang.
8. Lampung : 115 orang.
9. DKI Jakarta : 294 orang.
10. Banten : 19 orang.
11. Jawa Barat : 421 orang.
12. Jawa Tengah : 1.167 orang.
13. Jawa Timur : 260 orang.
14. Bali : 9 orang.
15. Nusa Tenggara Barat : 752 orang.
16. Nusa Tenggara Timur : 103 orang.
17. Kalimantan Barat : 23 orang.
18. Kalimantan Selatan : 733 orang.
19. Kalimantan Tengah : 90 orang.
20. Kalimantan Timur : 1.316 orang.
21. Kalumantan Utara : 192 orang.
22. Sulawesi Utara : 29 orang.
23. Sulawesi Tengah : 742 orang.
24. Sulawesi Tenggara : 120 orang.
25. Sulawesi Selatan dan Barat : 1.059 orang.
26. Gorontalo : 5 orang.
27. Maluku Utara : 27 orang.
28 Ambon : 2 orang.
29. Papua : 564 orang.
*III. Total peserta Ijtima Dunia yang sudah hadir di Lokasi saat ini sebanyak : 8.694 orang.*
*Catatan :*
1. Seluruh WNA yang datang menghadiri Ijtima Dunia Zona Asia 2020 datang ke Kota Makassar melalui jalur udara.
2. Sebahagian WNA masih transit disejumlah hotel dan Penampungan di Kota Makassar dan diperkirakan hari ini semuanya akan merapat ke tempat Ijtima Dunia Zona Asia 2020.
Sedangkan, para masyaikh dari Pakistan dan Bangladesh, InsyaAlloh rencananya akan segera datang.
Kemudian, tadi sore (Rabu, 18-03-2020) perwakilan pejabat Gowa, yakni Polres Gowa, Kodim Gowa, Dinas Kesehatan Gowa, dan Camat setempat telah berkoordinasi dengan pihak tim medis dari Panpel Ijtima Asia ini. Didapat informasi bahwa Panpel menyiapkan 2 dokter ahli bedah dan 4 dokter umum yang berada dibelakang Medan Ijtima, persis berdekatan dengan ruang Foreign.
Kemudian, untuk program 24 jam telah dimusyawarahkan sbb :
Program ijtima Asia 2020
Rabu, 18 Maret 2020
Bayan Ashar ttg Bayan Hidayah bagi para petugas Ijtima Asia oleh
H. Abd Rahman India dengan penterjemah
Maulana Abd Salam Jambi
Bayan Maghrib
Prof Sanaullah dengan Penterjemah
Maulana Harun
Bayan Shubuh akan diberikan oleh
Syaikh Fadhil dengan penterjemah oleh
ustadz Ibnu Arifin
Sebelum Ashar tadi, Alloh SWT telah turunkan hujan yang mengguyur Medan Ijtima Asia ini, sehingga membuat cuaca yang tadinya agak panas menjadi sejuk dan cerah dimalam hari ini.